Hal inilah yang membuat orang-orang terus memainkan ponselnya meski mereka sebenarnya tidak menggunakannya. Untuk orang-orang itulah Kelemens Schillinger membuat Substitute Phones.
Perangkat ini terbuat dari plastik kualitas tinggi yang cukup berat dan dilengkapi dengan manik batu yang bisa Anda mainkan untuk meniru gerakan pada ponsel, seperti swipe, scroll dan zoom.
Manik-manik ini akan dapat berputar ketika disentuh yang akan memberikan rasa senang ketika Anda menggerakkannya dengan jari Anda, lapor TechCrunch. Perangkat tersebut tersedia dengan susunan manik-manik yang berbeda, memungkinkan Anda melakukan swipe, scroll atau zoom. Cara Cek Saman
"Objek ini, yang sebagian dari kami anggap sebagai prostesis, hanya akan menawarkan gerakan," menurut penjelasan Schillinger terkait alat ini.
"Keterbatasan yang menenangkan ini akan membantu orang-orang yang kecanduan smartphone untuk mengatasi gejala withdrawal. Objek ini bisa menjadi alat terapi."
Kepada Dezeen, Schillinger menambahkan bahwa dia terinspirasi untuk membuat alat ini karena sadar bahwa dia sendiri dan orang-orang lain sering mengugnakan smartphone tanpa alasan. Selain itu, dia juga terinspirasi oleh Umberto Eco, yang mengganti pipanya dengan tongkat ketika berusaha untuk berhenti merokok. Cara Cek Kuota IM3
"Ini memiliki konsep yang sama," katanya, "meski tanpa nikotin, hanya stimulasi fisik biasa. Saya ingat hal ini dan berpikir untuk membuat ponsel yang bisa memberikan stimulasi fisik tanpa terkoneksi."
Substitute Phone adalah alat kedua yang Schillinger buat dalam usahanya untuk membantu para pecandu smartphone untuk mengurangi penggunaan ponselnya. Sebelum ini, dia membuat Offline Lamp, yang hanya akan menyala jika Anda memasukkan benda berukuran smartphone di lacinya. Keduanya dibuat untuk Vienna's Design Week.